Bahan :
100 gram mentega
200 gram gula halus
4 butir telur ayam
150 gram terigu
40 gram cokelat bubuk
1 sendok makan kopi instant
1/2 sendok teh vanilli
Garam sedikit.
Chocolate butter cream :250 cc susu
1 sendok makan maizena
100 gram gula pasir
2 sendok makan cokelat bubuk
250 gram mentega dikocok sampai putih.
Pasta cokelat :
250 gram cokelat masak diiris dan ditim sampai meleleh.
Cara membuat :
Kocok mentega dan gula halus sampai putih, masukkan telur satu persatu sambil terus dikocok.
Campurkan terigu, cokelat bubuk, kopi instant, vanilli dan garam kemudian masukkan ke dalam kocokan telur sambil diaduk dengan sendok kayu.
Siapkan loyang, alasi dengan kertas roti dan olesi dengan mentega dan taburkan terigu, tuang adonan ke dalamnya dan panggang dalam oven yang sudah dipanaskan terlebih dahulu sampai matang.
Kalau sudah dingin keluarkan dari loyang dan belah dua secara horisontal. Oleskan chocolate butter cream diantaranya dan lapisi atasnya dengan pasta cokelat.
Chocolate butter cream:
Campurkan susu, maizena, gula pasir, cokelat bubuk dan masak sampai matang.
Kalau sudah dingin masukkan mentega yang sudah dikocok.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar